Akhir-akhir ini beberapa situs marak yang terkena inject dari malware Slot Gacor, mulai dari situs Pemerintahan, Instansi Pendidikan, dan lain sebagainya. Hal ini akan sangat merugikan dan berimbas fatal sehingga website kita dianggap span dan akhirnya deindex dari Google. Dari prolog diatas, saya mencoba cek di salah satu hosting website klien saya yang menggunakan CPanel, ternyata ada yang terkena malware ini. Saya coba scan menggunakan imunify360, beberapa file terdeteksi dan ada beberapa file yang sangat sulit untuk dihapus. Hasil Scan Imunify360

Ketika saya hapus manual melalui File Manager, file tersebut selalu saja kembali lagi ketika di refresh. Kemudian saya berkesimpulan ada script yg berjalan secara background di hostingan ini. Selanjutnya saya memilih ke mode terminal untuk mengecek script apa saja yang berjalan pada server ini, dengan mengetikkan:

$ ps aux

Muncul beberapa proses yang berjalan seperti gambar yang dibawah ini: Hasil Scan Imunify360

Kemudian saya hapus proses yang saya curigai sebagai penyebab kembalinya file yang susah dihapus tadi berdasarkan PID (saya beri tandak kuning di gambar) dengan mengetikkan:

$ kill -9 902450

Setelah itu saya coba cek lagi di file manager dan hasilnya file tersebut tidak kembali lagi.

Jika menemui permasalahan yang sama, anda bisa melakukan langkah seperti yang saya lakukan. Terimakasih.